Wisata Malioboro: Suasana Malam di Malioboro
JEJAK RADIT - Wisata Malioboro, Kawasan Malioboro tak kunjung sepi dari pagi hingga tengah malam. Kawasan ini selalu menjadi tujuan utama wisatawan untuk menyusuri wisata Kota Yogyakarta. Dan aku pribadi sangat betah dan nyaman selama berada di Malioboro. Hampir setiap malam aku menghabiskan malamku selama di Yogyakarta untuk menikmati suasana nyaman Kota Yogyakarta tepatnya di kawasan Malioboro.
Kawasan
Malioboro bukan hanya pusat perbelanjaan akan tetapi dikala malam tiba
tempat ini sangat dipadati oleh muda-mudi Yogyakarta dan para wisatawan.
Penataan lokasi yang begitu strategis dan nyaman selalu membuat para
pengunjung tidak bisa melupakan setiap moment yang terjadi di Malioboro
bahkan selama berada di Kot Yogyakarta.
Aku
dan teman-temanku malam itu hanya bersantai-santai di kursi yang telah
disediakan di taman sepanjang Jalan Malioboro dan sambil menikmati
kuliner khas Jogja yang harganya sangat murah dibanding dengan di Kota
Pontianak.
admin |
Dan
saat aku ingin buang air kecil di toilet umum, aku berhenti sejenak
melihat seorang seniman yang asyik melukis siluet, dan aku pun berminat
untuk minta dilukiskan siluet. Sembari melukis siluet, aku
berbincang-bincang bersama teman-temanku menggunakan bahasa Melayu
Pontianak.
Ada
lucunya juga, alhasil kami dikira berasal dari Negeri Jiran Malaysia,
dan kami pun diajak foto bersama pelukis siluet tersebut. Aku dan
teman-temanku hanya bisa tersenyum kecil.
Kemacetan
di Jalan Malioboro pun tidak bisa dihindari, walau sudah diberlakukan
satu jalur, akan tetapi tidak membuat para wisatawan untuk mengeluh.
Semua sudah terbayarkan dengan menikmati suasana malam di Kota
Yogyakarta yang nyaman, sejuk, asri, indah, dan eksotis.
Berjam-jam aku menghabiskan waktu di Malioboro pada malam hari, terbayang-bayang juga dengan wajah Taman Alun-Alun Kapuas di Kota Pontianak tercinta. Tapi Malioboro sangat luar biasa, kawasan yang selalu hidup dari pagi hingga malam hari, hingga menambah jam wisata bagi wisatawan.
Berjam-jam aku menghabiskan waktu di Malioboro pada malam hari, terbayang-bayang juga dengan wajah Taman Alun-Alun Kapuas di Kota Pontianak tercinta. Tapi Malioboro sangat luar biasa, kawasan yang selalu hidup dari pagi hingga malam hari, hingga menambah jam wisata bagi wisatawan.
Di Jalan Dagen, di
seberang Malioboro Mal. Ada sejumlah jajanan khas yang ditawarkan dengan
berbagai macam pilihan makanan rakyat. Enak murah meriah, itulah
sensasi yang ditawarkan. Kemacetan yang sering terjadi di jalan
Malioboro tidak dipandang sebagai sesuatu yang membuat resah. Tidak ada
klakson dan upaya pengemudi untuk berjalan lebih cepat di sini. Semua
yang datang, baik pengemudi mobil, pengunjung berjalan kaki, maupun
pengunjung dengan kendaraan tradisional becak dan delman, merasa bahwa
jalan Malioboro harus diperlakukan berbeda dan bukan sekedar jalan umum
biasa. Tradisi dan kebudayaan masyarakat Yogya berbaur menjadi satu di
Malioboro.
Andaikan ingin istirahat di Malioboro, disini juga
terdapat beberapa hotel berbintang seperti Natour Garuda Hotel, Ibis
Malioboro Hotel, Mutiara Hotel (di timur jalan Malioboro sebelah utara)
dan yang berduit minim ada juga motel melati. Bisa anda temukan di
sebelah utara barat Malioboro atau coba anda cari di jalan-jalan ini:
jalan Dagen, jalan Suryatmajan, jalan Sosrowijayan, jalan Mataram. Kalau
anda bingung bisa bertanya pada tukang becak di sepanjang jalan
Malioboro, tukang becak akan dengan senang hati memberikan referensi
kepada anda.
Jadi bila berkunjung ke Yogyakarta aku sarankan untuk mengunjungi
Malioboro ini. Tidak sah rasanya bila belum sempat ke Malioboro bila
anda berkunjung ke Yogyakarta. Karena berbagai oleh-oleh dan berbagai
macam barang di seluruh wilayah Yogyakarta diperjualbelikan di kawasan
Malioboro ini.
Perkenalkan, saya dari tim kumpulbagi. Saya ingin tau, apakah kiranya anda berencana untuk mengoleksi files menggunakan hosting yang baru?
BalasHapusJika ya, silahkan kunjungi website ini www.kumpulbagi.com untuk info selengkapnya.
Di sana anda bisa dengan bebas share dan mendowload foto-foto keluarga dan trip, music, video, filem dll dalam jumlah dan waktu yang tidak terbatas, setelah registrasi terlebih dahulu. Gratis :)