Hari Blogger Nasional 2014, Kenapa Saya Jadi Blogger ?

misterpangalayo.com - Banyak orang bertanya kenapa harus memilih menjadi seorang blogger ?, bertepatan dengan Hari Blogger Nasional 2014 yang jatuh pada hari ini (27/10), saya akan memaparkan alasan singkat saya, mengapa kini memilih menjadi seorang blogger.

Blogger saat ini masih dianggap sebagian orang sebagai kegiatan untuk menyalurkan hobi menulis. Tak banyak orang yang percaya kalau menjadi pegiat blog dapat membuat seseorang hidup berkecukupan bahkan menjadi kaya dan terkenal.


Kopdar #BloggerPontianak di Telkom Pontianak, Jl. Teuku Umar

Saya sendiri mulai nge-blog saat duduk di bangku SMK, sekitar lima tahun yang lalu, berawal dari ikut tren teman yang sudah punya blog, akhirnya saya pun secara otodidak terjun untuk blogging dengan mencari segala informasi di internet.

Tahap demi tahap telah saya lewati dan akhirnya sampailah ke tahap pemilihan nama dan tema untuk blog saya. Pertama kali saya nge-blog, saya memilih nama domain sambas-borneo, domain masih numpang ama blogspot.

Setelah mempunyai nama domain, langkah selanjutnya saya menulis konten-konten yang berkualitas. Saya dengan giat menggali dan menduniakan tanah kelahiran saya, yaitu Kabupaten Sambas. Mulai dari adat dan istiadat, kearifan lokal, hingga informasi menarik lainnya.

Kini beriringnya waktu, blog ini merupakan blog ketiga saya dan saya berinisiatif untuk mengubah nama dan url blog saya, yakni misterpangalayo dikarenakan jangkauan saya tidak hanya mentok di Sambas saja, namun Kalimantan Barat atau Indonesia pada umumnya.

Sekedar informasi ringan, Blog merupakan sarana untuk meningkatkan kualitas diri dan meningkatkan kemampuan berbahasa yang baik, juga meransang ide-ide atau gagasan yang tadinya sulit untuk kita tuangkan didalam sebuah artikel. Setiap blogger mempunyai genre yang berbeda dalam ngeblog.

Sebagai blogger newbie, saya belum terbiasa untuk mengisi konten di blog, jadi saya lebih banyak mengutip berbagai tulisan dengan gaya rewrite ala misterpangalayo. Namun beriringnya waktu, saya pun mulai terbiasa membuat konten yang menarik, walau hanya dengan kalimat yang sederhana dan ala kadarnya. Semakin hari semakin terbiasa dengan menulis artikel tanpa kopi paste.

Memang dalam menulis blog, menyampaikan sesuatu dalam bahasa yang baik sangatlah tidak mudah, dan sering kali aktivitas menulis terhenti karena terkendala bahasa tulisan yang ingin kita tulis. Hal ini biasanya terjadi pada saat kita pertama menulis blog, hingga sampai pada beberapa posting di blog yang kita tulis, masalah seperti ini masih saja kita alami.

Kembali ke pertanyaan awal, Kenapa Saya Jadi Blogger ?, Nah, buat Anda yang pernah mengalami suatu kejadian yang membuat motivasi ngeblog Anda turun, maka ada baiknya Anda tahu bagaimana rasanya jadi blogger itu. Disini ada beberapa hal yang membuat saya menjadi seorang blogger;


1. Menyalurkan hobby

Saat saya menjadi blogger, saya bisa menyalurkan hobi-hobi saya. Salah satunya adalah hobi menulis, disini saya bisa menuangkan cerita hidup saya dan peristiwa-peristiwa yang terjadi di sekitar saya. Selain itu saya hobi mendesign blog agar terlihat lebih indah.


2. Mengisi waktu luang

Sebelum saya mengenal dunia blogger ini, saya lebih banyak mengisi waktu luang saya dengan sesuatu yang tidak bermanfaat namun kimi setelah mengenal dunia blogging dan dengan menjadi seorang blogger, akhirnya saya merasakan hal yang positif yang bisa saya lakukan.


3. Berbagi Ilmu dan Pengalaman

Dengan blogging kita bisa juga berinteraksi antar para pengguna blog lainnya dan saling berbagi ilmu dan pengalaman, selain itu juga menambah teman.


4. Menambah Ilmu

Sebenarnya tanpa saya sadari, dengan saya mendesign blog, mengedit template, seketika itu juga otomatis saya mengerti sedikit ilmu yang saya pelajari lewat pengalaman pribadi saya. Seperti dasar-dasar pemrograman, Java Script, HTML, dan lainnya.


5. Memiliki koneksi yang luas

Berapa banyak teman ada yang sehobi? Dengan menjadi blogger, saya meningkatkan jaringan pertemanan yang sehobi. Bukankah asyik ngobrol dengan teman yang punya hobi dan orientasi yang sama?


Enaknya di dunia blogger itu tidak ada yang namanya blogger senior, blogger pemula, blogger profesional. Semuanya setara dan menganggap dirinya adalah orang biasa. Saya harus bangga punya komunitas seperti Komunitas Blogger Pontianak. :)


6. Sebagai media penghasil uang

Ngeblog bisa menghasilkan uang, tentunya dengan usaha dan kerja keras. Salah satunya adalah menjadi publisher iklan atau menawarkan jasa pembuatan blog.


7. Dikenal banyak orang

Dengan menjadi blogger, terbuka peluang bagi saya untuk dikenal masyarakat luas bahkan tampil di media seperti koran, majalah, radio, hingga tampil di televisi seperti Raditya Dika.



Kesimpulannya menjadi seorang blogger bukan hanya meningkatkan kreatifitas diri tetapi merupakan kesenangan tersendiri yang saya dapat, lebih dari sekedar menulis di media sosial, menjadi seorang blogger tidak harus memaksakan diri untuk menulis banyak artikel setiap harinya.

Keuntungan menjadi seorang pegiat blog yang aktif tentu selalu di idam-idamkan oleh para blogger, namun baik sudah mendapatkan keuntungan maupun belum mendapatkannya rasanya inilah keuntungan blogger sesungguhnya.

Demikian sedikit ulasan yang saya kemas dan semoga saja apa yang saya posting ini bisa memberi manfaat dan bisa menjadi motivasi yang memiliki keinginan yang sama dan ingin mencoba fokus menjadi seorang blogger.

Tidak ada komentar:

Jika ada yang ingin ditanyakan, silakan kontak saya
+Email : raditmananta@gmail.com
+Twitter : @raditmananta

Tata Tertib Berkomentar di blog misterpangalayo:

1. Gunakan Gaya Tulisan yang Biasa-biasa Saja
2. Tidak Melakukan Komentar yang Sama Disetiap Postingan
3. Berkomentar Mengandung Unsur Sara Tidak di Anjurkan

Diberdayakan oleh Blogger.