Pontianak Shopping Festival 2014

SAMBASBORNEONews, Pontianak - Sebuah gawean dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun Kota Pontianak yang ke 243 (Dua Ratus Empat Puluh Tiga) Tahun pada tangagl 23 Oktober 2014 ini sudah mulai digelar.  Sebuah gelaran besar istimewa yang bertajuk "Pontianak Shopping Festival" sudah digelar di kota Pontianak, sejak tanggal 1 sampai dengan 31 Oktober 2014 mendatang ini.

Sebuah gelar rutin tahunan pada tahun ini sedikit berbeda dari penyelenggaraan HUT Kota Pontianak pada tahun 2013 yang diberi nama "Pontianak Oktober Festival".  Gelaran pada tahun ini memang difokuskan pada kegiatan wisata Belanja atau Shopping tentu tanpa mengurangi makna dan peran komponen wisata Budaya, Wisata Kuliner dan Wisata Sejarah kota Pontianak.   Fokus atau core even pada penyelenggaraan HUT ke 243 Kota Pontianak pada tahun 2014  ini mengajak kepada para wisatawan dalam dan luar negeri untuk berkunjung ke kota Pontianak sebagai salah satu kota Tujuan Wisata Belanja di Indonesia.

Baca juga : PONTIANAK KOTA BERSINAR: Sepercik Harapan dari Bumi Khatulistiwa


Beberapa gelaran kegiatan memeriahkan HUT ke 243 kota Pontianak yang jatuh pada tanggal 23 Oktober 2014 ini terbagi dalam beberapa gelaran even kegiatan dan juga lomba yang dikemas dalam berbagai package yang istimewa yang bisa dihadiri dan diikuti oleh Masyarakat Pontianak pada khususnya dan seluruh warga Kalimantan Barat pada umumnya.  Beberapa agenda kegiatannya antara lain :
  1. Pontianak Shopping Festival. (1-31 Oktober 2014)
  2. Balap Kopi dan Festival Jajanan Pasar-Kuliner. (22-25 Oktober 2014).
  3. Lomba Fotografi. (22-26 Oktober 2014)
  4. Arakan Pengantin dan Festival 1 Muharram. (25 Oktober 2014).
  5. Drum Band Para Pelajar SD - SMA. (26 Oktober 2014)
  6. Festival Meriam Karbit. (22-25 Oktober 2014).
  7. Festival Mangar (26 Oktober 2014)

Di luardari agenda yang disebutkan di atas,  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Propinsi Kalimantan Barat juga menjadi salah satu sponsor utama gealran "Pontianak Shopping Festival" Tahun 2014 ini bekerja sama dengan Pontianak Post sebagai Event Organizer nya.   Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Propinsi Kalimantan Barat ini mendukung beberapa even lainnya yakni  Festival Tundang, Seminar dan Festival Tarian Melayu, Festival Hadrah, Festival Bujang Dare, dan Lomba Sampan.


Untuk gawean Pontianak Shopping Festival (1-31 Oktober 2014) ini dimaksudkan agar warga Kota Pontianak atau warga Kalbar beramai ramai berbelanja di beberapa Mall, Supermarket, Minimarket yang menjadi peserta gelaran even ini.  Yang mana saja silahkan datang dan berbelanja di sana.  Ada banyak sekali BONUS,. serta Potongan harga (diskon) besar besaran yang sangat menarik.


Balap Kopi (25 Oktober 2014) dimaksudkan agar budaya Ngopi sebagai kegiatan bersantai warga kota Pontianak pada khususnya bisa menjadi salah satu kegiatan budaya masyarakat yang unik. Terinspirasi pada lomba  membawa baki  wine (Bir) kalau di luar negeri.  Namun di Pontianak bukan bir, melainkan Kopi.   Salah satu ciri khas kota Pontianak adalah menjamurnya warung Kopi pinggir jalan.  Tempat hang out warga kota Pontianak yang murah meriah serta merakyat ini juga diperlombakan.  Para peserta gelaran ini adalah para karyawan warung Kopi yang berlomba membawa nampan Kopi.  Aspek yang dinilai oleh Juri yakni kecepatan , keutuhan dan kostum. Cukup menarik 


Nah berikutnya adalah Festival Kuliner (22-26 Oktober 2014).  Siapa sih yang tidak suka sama yang namanya makanan?  Penulis saja suka sekali makanan. Namanya juga Food Lovers.  Nah foodie sekalin, acara ini akan dikemas dengan sederhana namun meriah.   Taman Alun Alun Kapuas akan dijadikan tempat sentral Jajanan pasar dan Wisata Kuliner Pontianak.  Para peserta even ini adalah para pedagang makanan, pengusaha restoran dan pengrajin Jajanan pasar.   Aspek yang dinilai antara lain adalah Rasa , keindahan penyajian makanan, dan dekorasi stand.


Lomba Fotografi (22-26 Oktober 2014) ini terbuka untuk siapa saja. Terbuka untuk umum warga kota Pontianak dan sekitarnya, dan Kalbar pada umumnya.  Boleh menggunakan kamera apa saja.  Yang menjadi obyeknya nanti akan ditentukan kemudian.  Dari bocoran yang ada sih objek fotonya adalah gelar gelaran apa saja dalam Pontianak Shopping Festival 2014 yang sudah disebut di atas.  Ada hadiahnya loh? Duit alias uang tunai.  Bahasa kerennya Fresh Money.   Hadiah pertama Rp.4.000.000,- + Piagam.  Yang menjadi Jurinya adalah bang Shando Safela, Pimred Pontianak Post Bapak Drs B Salman serta sponsor. 


salah satu peserta Drum Band 2013 lalu
DRUM BAND FESTIVAL  : Salah satu pesertra Festival Drum Band saat berlangsungnya Gelaran HUT kota Pontianak tahun lalu.  Foto dokumentasi Pontianak Oktober Festival Tahun 2013.  Foto Hak Cipta Pontianak Post
Aksi Fashion Jalanan
FASHION ROAD : Para peserta berlenggak lenggok di sepanjang Jalur Gajah Mada.  Foto dokumentasi Pontianak Oktober Festival Tahun 2013.  Foto Hak Cipta Pontianak Post
ANTUSIAS: Warga menyaksikan deretan meriam yang dipajang di pinggir Sungai Kapuas. Foto Dokumentasi Pontianak Oktober Festival 2013.   Foto Hak Cipta Pontianak Post
ARAKAN: Manggar dan pokok telok sudah menjadi tradisi yang dibawa saat arakan pengantin. Foto Dokumentasi Pontianak Oktober Festival 2013.   Foto Hak Cipta Pontianak Post


Drum Band (26 Oktober 2014).  Menurut rencana akan digelar mulai pada ham 09.00 WIB sampai selesai.  Para peserta even ini adalah Grup Drum Band para pelajar SD-SMP-SMA yang ada di kota Pontianak pada khususnya.  1 tim terdiri dari minimal 20 orang dengan berjalan sesuai dengan rute yang sudah ditentukan.  Kriteria penilaiannya adalah Ketangkasan grup , draf langkah, gerakan , kekompakan , kedisiplinan, dan analisa musik.   Lokasi utamanya dipusatkan di Taman Alun Alun Kapuas.


Berikutnya adalah Fashion Road (26 Oktober 2014). Terinspirasi Fashion Road kota Jember yang sangat fenomenal dan terkenal di dunia.  Kini dicoba di "bawa" ke Pontianak.  Para peserta gelaran ini adalah para pelajar SD-SMP-SMA se kota Pontianak dan se Kabupaten Kubu Raya.  Teknis pelaksanaannya adalah 1 tim terdiri minimal 20 orang dengan kostum dan Tema yang sudah ditentukan oleh Juri (Panitia).  Aspek yang dinilai oleh Juri adalah Kreasi Busana, Koreografi, Kebersihan dan kerapihan.  Tema gelaran ini adalah "Pontianak penuh warna" atau Pontianak Colorful.   


Pontianak Meriam Festival atau Pontianak Cannon Festival (22-25 Oktober 2014).  Salah satu tradiisi kota Pontianak yang sudah terkenal di Indonesia ini juga diselenggarakan di Taman Alun Alun Kapuas.  Tutuplah gendang telinga anda, rasakan getaran dentuman Meriam Karbit warga Kota Pontianak.  Even Budaya ini juga tak luput dipertandingkan.  

Para pesertanya adalah kelompok masyarakat dengan meriam Karbitnya yang berukuran besar besar di pinggiran Sungai Kapuas.  Diusung bersama antara Dinas Pariwisata Kota Pontianak, Taman Budaya, Pontianak Post dan Komunitas Meriam Karbit Kalimantan Barat.  Ada hadiah uang tunai sudah menanti bagi mereka yang berhasil juara I sampai III.


Festival Mangar (20-26 Oktober 2014) ini adalah festival arak arakan pengantin yang biasa dilakukan oleh warga Kota Pontianak yang akan melangsungkan pernikahan khas budaya Melayu.  Pokok Telok dan hiasan indah beserta seserahan akan menjadi parade yang unik , penuh warna akan menjadi salah satu even yang digelar dalam ajang "Pontianak Shopping Festival 2014" ini.   Yang menjadi aspek penilaiannya adalah Kreasi dan Inovasi para pesertanya.  Lokasinya di sepanjang jalur jalan Gajah Mada dan sekitarnya? Ada hadiahnya?  Tentu saja ada berbagai Hadiah menarik menanti bagi mereka yang Juara. 


Bapak Walikota Pontianak,  Sutarmidji  S.H, M.Hum menghimbau seluruh warga Kota Pontianak pada khususnya dan seluruh Kalbar pada umumnya untuk datang beramai ramai menyaksikan berbagai even dan lomba dalam rangka HUT ke 243 Tahun Kota Pontianak yang jatuh pada tanggal 23 Oktober 2014 ini.  Nah bagi anda para wisatawan Dalam dan  Luar Negeri yang sudah jauh jauh hari merncanakan kunjungan ke kota Pontianak, inilah saatnya.   Mari mari datang ke Pontianak ya.  Seru bangedss  (Asep Haryono). 

Sumber:

Tidak ada komentar:

Jika ada yang ingin ditanyakan, silakan kontak saya
+Email : raditmananta@gmail.com
+Twitter : @raditmananta

Tata Tertib Berkomentar di blog misterpangalayo:

1. Gunakan Gaya Tulisan yang Biasa-biasa Saja
2. Tidak Melakukan Komentar yang Sama Disetiap Postingan
3. Berkomentar Mengandung Unsur Sara Tidak di Anjurkan

Diberdayakan oleh Blogger.