Kopdar Komunitas Blogger Pontianak di Antara Rintik Hujan

misterpangalayo.com - Selalu ada kisah di balik rintik hujan yang terlanjur jatuh. Derasnya hujan menghiasi langit Pontianak pada Minggu (29 Januari 2017) malam, memberikan banyak manfaat bagi makhluk hidup yang ada di bumi ini. Derasnya rintik hujan pun tidak menyurutkan niat para anggota Komunitas Blogger Pontianak (Buda' Blogger) untuk menghadiri kopi darat (kopdar) yang berlokasi di The Garage Caffe, Jalan Iman Bonjol Pontianak. Bersama air hujan yang turun malam itu, satu per satu blogger Pontianak mulai berdatangan untuk hadir dalam kopdar perdana dan pertama di awal tahun 2017.


KBP (baca: KaBePe) atau Komunitas Blogger Pontianak atau biasa disebut dengan Buda' Blogger adalah sebuah komunitas yang anggotanya adalah blogger yang berdomisili di Kota Pontianak dan sekitarnya. Seperti komunitas blogger lainnya di Indonesia, KBP hadir untuk menjalin persahabatan dan persaudaraan sesama blogger serta memfasilitasi semua blogger yang suka menulis, ngeblog, hingga berbagi informasi unik dan menarik sehingga bisa menjadikan tulisannya sebuah karya yang bermanfaat.

Kopdar KBP diagendakan mulai pukul 7 malam, dikarenakan hujan deras menjadi alasan jitu untuk blogger Pontianak datang sedikit terlambat. Berangkat dari alasan yang sama, dari 60an anggota Komunitas Blogger Pontianak yang ada, hanya 15 orang hadir di lokasi yang telah ditentukan oleh pengurus KBP.

Menyinggung soal pengurus KBP, mari berkenalan dengan para pengurusnya. Tak Kenal Maka Tak Sayang. Hasil kesepakatan sesama anggota, 5 orang terpilih untuk mengurus KBP supaya lebih terstruktur dan terarah. Berikut adalah 5 pengurus Buda' Blogger : LeemindoDotCom; BlogsteguhDotCom; misterpangalayoDotCom; DarepontianakDotCom, dan OmGoegelDotCom.

Agenda kopdar pertama ini dibuka oleh ketua Komunitas Blogger Pontianak, diikuti dengan perkenalan kepengurusan baru KBP periode 2017/2019, perkenalan sesama anggota KBP yang hadir, serta sharing ilmu blogging. Tawa bahagia pun menambah semarak pertemuan malam itu, tidak monoton untuk sebuah kopdar dan lebih relaks agar keakraban semakin terjalin.

Kopdar kedua akan dilaksanakan pada bulan Februari 2017, mudah-mudahan semua anggota bisa hadir untuk menikmati malam yang romantis dengan silaturahmi sesama anggota. Bangun rasa persaudaraan, loyalitas, dan rasa saling memiliki. We are the team. Bersatu kita teguh, bercerai kita berantakan. SALAM BLOGGER !!!

8 komentar:

Jika ada yang ingin ditanyakan, silakan kontak saya
+Email : raditmananta@gmail.com
+Twitter : @raditmananta

Tata Tertib Berkomentar di blog misterpangalayo:

1. Gunakan Gaya Tulisan yang Biasa-biasa Saja
2. Tidak Melakukan Komentar yang Sama Disetiap Postingan
3. Berkomentar Mengandung Unsur Sara Tidak di Anjurkan

Diberdayakan oleh Blogger.