Yamaha Mio S, Matic "Kekinian" Meluncur di Kalimantan Barat

misterpangalayo.com - Beberapa hari yang lalu, saya pulang kerja mengambil rute Jalan Ayani Pontianak. Ketika melewati bundaran Untan atau yang lebih dikenal dengan Bundaran Digulis, jalanan banyak dipadati oleh sepeda motor. Mayoritas pengendaranya adalah anak muda terutama anak kuliahan, mulai dari motor matic hingga non matic. Apalagi malam minggu tiba, anak-anak muda lebih banyak memilih sepeda motor ketimbang mobil, karena enak boncengan pakai motor.

Press Conference Yamaha Mio S di Kota Pontianak

Selain hemat di dompet, destinasinya juga bisa variatif dan meminimalisir terjebak macet. Wah ternyata tidak hanya untuk pacaran, eksistensi sepeda motor sendiri juga penting pada tahap perkenalan dan pendekatan. Yah, untuk urusan percintaan sepantasnya yang bikin cinta tetap perasaan dan hati, namun tak bisa dipungkiri jika pintu masuknya lewat apa yang terlihat oleh mata. Faktanya, sepeda motor keren berbanding lurus dengan kesempatan pendekatan yang makin terbuka. Percaya deh!

Dewasa ini, pengguna motor matic dikalangan pria juga meningkat tajam. Selain menyukai motor sport, matic juga mendapat perhatian lebih di mata pria. Sekarang sudah bukan jamannya cowok gengsi pakai motor matic. Di daerah perkotaan se Indonesia Raya terutama Kota Pontianak, banyak motor matic meluncur gagah di jalanan. Alasannya sendiri memang sangat masuk akal. Motor matic nggak terlalu mahal, perawatannya juga cukup mudah, namun yang paling penting adalah modelnya yang nggak mengecewakan serta bersahabat dengan dompet.

Melihat gaya hidup anak muda perkotaan yang mengikuti trend, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan motor terbaru Mio S Tubeless & Ban Lebar 125cc Blue Core, Sabtu 11 November 2017 di Kota Pontianak, tepatnya di Gedung Aneka Pavilion Kota Baru. Yamaha Mio S merupakan skutik terbaru dari Yamaha hadir mengisi lini produk skutik entry level mereka menemani Mio Z yang sudah meluncur duluan.

Dengan konsep "Smart and Sophisticated", Mio S Smart & Sophisticated hadir sebagai pembaharuan dari brand Mio. Model ini hadir dengan desain terbaru pada bodi dan lampu serta fitur canggih yang semakin menunjukkan karakter elegan dan berkelas. Dalam launching ini, Isyana Sarasvati dinobatkan sebagai Brand Ambassador Mio S Tubeless & Ban Lebar 125cc Blue Core. Isyana dianggap cocok menjadi brand ambassador karena menggambarkan karakter dan konsep Mio S Tubeless & Ban Lebar yang “It’s My Style”.

Bertempat di Gedung Aneka Pavilion Kota Baru Pontianak

Lalu apa saja fitur yang ada pada Yamaha MIO S ? Setidaknya, ada 9 fitur baru yang bakal di usung oleh Yamaha MIO S, antara lain :
  • Design Baru, Yamaha MIO S memiliki design yang lebih dinamis, elegan dan ramping.
  • Lampu Depan LED + Lampu Hazard, Lampu utama LED pada Yamaha MIO S di klaim lebih terang dan Awet dalam pemakaian, selain itu Lampu Hazard jadi standar baru motor Yamaha, setelah sebelumnya hadir pada maxi scooter XMAX 250 dan Motor Sport Yamaha R15 dan New Vixion.
  • Speedometer Baru, Yamaha MIO S mengusung speedometer model baru dengan tampilan simple dan mudah terlihat.
  • Mesin 125 CC, Yamaha MIO S dibekali dengan mesin 125 CC layaknya Mio M3, Mio Z dan Mio 125.
  • Teknologi BLUECORE, Serupa dengan matic Yamaha lainnya, Yamaha MIO S juga di bekali dengan teknologi bluecore yang diklaim lebih hemat 50% dibanding karburator.
  • ECO Indicator, Yamaha MIO S juga dibekali dengan ECO Indicator yang membantu pengendara untuk berkendara lebih hemat BBM.
  • Ruang Kaki Lebih Luas, Yamaha MIO S diklaim mempunyai ruang kaki yang lebih luas sehingga lebih nyaman dalam berkendara.
  • Ban Lebar dan Tubeless, untuk matik di kelasnya, Yamaha MIO S dibekali ban belakang yang lebih lebar yakni 100/70 x 14, dengan ban depan 80/80 x14.
  • Answer Back System, Serupa dengan Yamaha MIO Fino, dan Mio AKS, Yamaha MIO S juga di bekali dengan Answer Back System yang memudahkan pengguna mencari motor saat parkir.

Matic ini memang juga sangat direkomendasaikan untuk wanita, karena hadir dengan fitur-fitur yang belum ada pada generasi sebelumnya. Ban tubeless yang lebar, lampu LED yang elegan, ruang pijakan kaki yang luas dan juga dengan fitur answer back system yang mengirimkan sinyal bunyi yang memudahkan pencarian di tempat parkir. Selain itu Mio S ini menjadi motor matic pertama dengan fitur lampu hazard.

Salah satu varian Yamaha Mio S

Selain fitur fitur baru, Yamaha Mio S tetap mengusung mesin dengan teknologi Blue Core yang bisa menghemat bahan bakar hingga 50 persen. Tersedia dalam 4 pilihan warna, special green, spirit red, smart white serta strong black. Harga Mio S ini 17 Jutaan, on the road (OTR) wilayah untuk Pontianak dan sekitarnya.

Spesifikasi Yamaha Mio S

IDENTITAS
Tanggal Rilis 14 Oktober 2017
Dibuat di Indonesia
Manufactur PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing
DIMENSI
P x L x T 1870 X 685 X 1060 mm
Tinggi Jok 750 mm
Jarak terendah ke tanah 135 mm
Berat (isi) 94 kg
Kapasitas Tanki 4,2 Liter
MESIN
Kapasitas 125 cc
Jumlah Silinder Tunggal
Jumlah Camshalft Single (SOHC)
Sistem Bahan Bakar Full Injection
Sistem Pendingin Udara
Sistem Starter Elektrik dan Starter
Sistem Pelumasan Basah
Daya Maksimum 7,0 kW (9,38 HP) / 8.000 rpm
Torsi Maksimum 9,6 Nm / 5.500 rpm
Perbandingan Kompresi 9,5 : 1
Diameter x Langkah 52,4 x 57,9
Transmisi Otomatis (V-Belt)
Tipe Kopling Kering, Centrifugal Automatic
SASIS
Tipe Underbone
Suspensi Depan Teleskopik
Suspensi Belakang 1 Unit Swing
Ukuran Ban Depan 80/80-17 M/C (43P) Tubeless
Ukuran Ban Belakang 100/70-17 M/C (51P) Tubeless
Tipe Rem Depan Cakram
Tipe Rem Belakang Tromol
Instrumen
Penerangan Head Lamp LED (Light Emiting Diode)
Speedometer Analog

Tidak ada komentar:

Jika ada yang ingin ditanyakan, silakan kontak saya
+Email : raditmananta@gmail.com
+Twitter : @raditmananta

Tata Tertib Berkomentar di blog misterpangalayo:

1. Gunakan Gaya Tulisan yang Biasa-biasa Saja
2. Tidak Melakukan Komentar yang Sama Disetiap Postingan
3. Berkomentar Mengandung Unsur Sara Tidak di Anjurkan

Diberdayakan oleh Blogger.